PENJELASAN DETAIL DESAIN RUMAH :01. gb.lokasi tanah- Ukuran tanah : 9m x 21m (9 m sisi lebar ke samping, 21 m panjang ke belakang)
- Batas-batas tanah : utara (tembok sepanjang 21m), timur/belakang rumah (tembok sepanjang 9 m/ rumah tetangga), selatan (tanah kosong), barat/ depan rumah (jalan)
02. gb.denah rumahA. Kamar tidur utama : ukuran 3m x 4,5m, sisi luar / depan seperti gb.contoh rumah (ide dasar) huruf A yaitu ada bangunan tembok ke atas, ada cor putih buat pelindung jendela, bentuk jendela dan letak sama seperti gb.contoh rumah (ide dasar) ukuran panjang 140 cm (karena jendelanya sudah jadi), ventilasi juga, bata pada sisi bawah diganti batu alam.
B. Kamar tamu : ukuran lebar 3 m & ke belakang 7 m, bentuk pintu utama terdiri dari 2 daun pintu ditambah 2 jendela kanan kiri nyambung ke pintu
C. Kamar keluarga / kamar tengah : bentuk L menyambung dengan kamar tamu, lebar 3m & ke belakang 3,5m, pada sisi selatan agar diberi lubang angin, pada sisi timur (di dekat tulisan 1m) diberi satu jendela
D. Garasi : ukuran 3m x 7m, pada sisi depan diberi pintu garasi dari bahan kayu, pada sisi selatan diberi pintu dengan 1 daun pintu menuju ke kamar tamu, pada sisi utara agar diberi lubang angin, garasi dibuat 2 lantai, pada lantai ke 2 agar didesainkan pada sisi luar diberi emperan/balkon dengan ukuran 3m x 2m, pada sisi belakang agar dibuat 1m diluar kamar, jadi ukuran kamar atas 3m x 4m, arah genteng seperti gb.contoh rumah (ide dasar),genteng dibuat tidak melebihi tembok pada sisi utara, karena lebar tanah Cuma 9m, kalo sisi selatan bisa lebih dari tembok, fasad lantai 2 mohon didesainkan dengan gaya minimalis tropis
E. Tempat tangga ke lantai 2 : ukuran 2m x 3m
F. Kamar tidur : ukuran 3m x3m
G. Kamar tidur : ukuran 3m x3m, pada sisi timur diberi jendela 2 buah +ventilasi
H. Kamar mandi : ukuran 2m x 2m, pada sisi selatan diberi ventilasi
I. Tempat mesin cuci : ukuran 1,5m x 2m
J. Tempat mencuci piring + tempat piring + dapur + kulkas, ukuran 3m x 4m, pada sisi timur dan selatan diberi jendela dan ventilasi
K. Emperan depan : ukuran 2,25m x 3m, atap berupa cor seperti gb.contoh rumah (ide dasar) pada huruf C, untuk tiang penyangga dibuat seperti contoh, atau kalau ada model tiang yang lain yg lebih bagus boleh juga mas.
L. Taman depan : di depan kamar tidur utama dan emperan dibuat septitank + resapan untuk pembuangan air dari kamar mandi dan talang air.
M. Taman belakang
N. Menyambung dengan taman belakang : lebar 1m dan panjang ke belakang sampai taman belakang
03. gb.contoh rumah (ide dasar)- tinggi rumah dari lantai sampai ternit 4 m, kecuali pada garasi, tinggi garasi dari lantai bawah ke cor lantai dua 3 m saja.
- Pada gb.contoh rumah (ide dasar) huruf B di sisi atas, dihilangkan saja
- Arah genteng sama seperti gb.contoh rumah (ide dasar), pada rumah bagian depan sisi selatan, genteng tidak melebihi tembok karena lebar tanah Cuma 9m
- Untuk arah genteng di rumah sisi belakang (kamar mandi ke belakang) dibuat sama dengan depan kemudian nanti diberi talang, atau kalau mas punya ide lain tolong saya diberi masukan.
- Untuk tempat tangga (huruf E) : mohon didesainkan atapnya harus seperti apa
- Tinggi dari tanah ke lantai emperan 30 cm, ke lantai dalam rumah 40 cm
gambar lampiran desain :
[caption id="attachment_313" align="aligncenter" width="592"]
Deskripsi Desain dari klien[/caption]
Jawaban: Terimakasih sebelumnya telah menggunakan jasa kami dalam mendesain rumah anda...
[caption id="attachment_314" align="aligncenter" width="600"]
Konsep Desain di Sketchup[/caption]
Berikut ini adalah hasil dari desain eksterior anda dan beberapa penjelasan tentang elemen desain
1. Bentuk Atapuntuk memberkan kesan tropis di desainlah bentuk atap pelana, yaitu atap yang memiliki 2 sisi miring, mengarah kedepan dan kebelakang, atap ini cocok sekali dengan model atap daerah tropis, begitu juga dengan atap untuk bangunan lantai 2 nya. Pertemuan atap tengah di samakan dengan pertemuan atap untuk bangunan lantai agar terlihat rapi.
2. Model PintuUntuk pintu dibuat dengan bahan kombinasi kayu dan kaca, kaca ditempatkan dengan bentuk kotak dengan jumlah banyak berada di setiap pintu. Kaca menggunakan kaca blur sehingga dapat menjaga privacy bagian dalam rumah.
3. Warna Fasadfasad depan diberikan warna-warna modern dan minimalis, tidak banyak warnan yang kami pilih, warna terdiri dari abu-abu, putih dan sedikit warna orange di bagian kolom teras sebagai view point. ditambahkan sedikit batu pualam di bagian bawah dinding kamar depan untuk memberikan kesan natural juga menyesuaikan dari deskripsi klien diatas.
4. Nomor Rumahdesain tulisan nomor rumah dapat memberikan kesan modern pada rumah, tertulis pada rumah ini A1 yang terbuat dari plat seng rangka besi dan di berikan cahaya glow dan ditempelkan pada kolom lantai 1 dan 2.
5. Saluran Air Hujansaluran air hujan dari dak kami masukan di dalam kolom maupun dinding agar tidak mengganggu arah pandang fasad. Sehingga fasad tampak rapi dan indah
[caption id="attachment_312" align="aligncenter" width="635"]
Desan Eksterior Rumah Tipe 150 Modern Minimalis[/caption]
Bersambung insya Allah untuk gambar kerjanya, tunggu artikel berikutnya...
Anda ingin didesainkan segera hubungi kami